SELAMAT DATANG DI SITUS UNIK UNIKIN
Situs yang membahas berbagai informasi menarik, inovatif dan berwawasan dalam segi materi dan pengetahuan.

5 Tanda Anda Terlalu Dikendalikan Oleh Pacar


Punya pacar yang melindungi dan perhatian itu asyik banget. Tapi, kalau ini dan itu nggak boleh atau harus begini dan harus begitu, jangan-jangan pacar Anda adalah tipe yang suka mengatur?

Dikendalikan pacar itu kadang nggak terasa lho, Ladies. Tahu-tahu, kita merasa sudah nggak bebas lagi. Ini lho beberapa tanda Anda berada di bawah tekanan dan kendali sang pacar. Dikutip dari vemale.com

Kehilangan Teman

Salah satu tanda kalau Anda berada dalam kendali sang pacar adalah ketika Anda mulai dijauhi dan kehilangan waktu dengan teman-teman Anda. Padahal walau sudah punya pacar, Anda tetap perlu melakukan quality time dengan teman-teman Anda.

Diatur Oleh Pacar

Tak boleh begini dan begitu, harus melakukan ini dan itu. Nah, cara ini bisa jadi merupakan salah satu jalan bagi pacar Anda untuk mengendalikan Anda. Bila tiap langkah yang Anda lakukan sering 'disetir' oleh pacar, hal ini membuat Anda tak mampu berinisiatif sendiri atau merasa tertekan.

Sering Kontak

Sering kontak dalam konotasi negatif dan dosis yang jauh lebih banyak. Hal ini bisa jadi merupakan cara si dia untuk mengontrol dan memastikan Anda masih 'aman' alias berada dalam kendalinya. Kadang hal ini malah bikin Anda tak nyaman dan sering memilih untuk tidak berkata yang sebenarnya.

Sering Membuat Anda Merasa Bersalah

Salah satu cara pamungkas pacar yang suka mengendalikan kita adalah dengan membuat kita merasa bersalah. Dia pura-pura tidak apa-apa namun kita sangat tahu dia tidak senang. Akhirnya kita membatalkan hal yang ingin kita lakukan dan dia merasa menang.

Anda Merasa Terkurung

Salah satu tanda Anda sebenarnya dalam kendali pacar adalah ketika Anda merasa tak bebas lagi. Tak bisa mengutarakan keinginan Anda dan mulai merasa jenuh untuk bertemu dengan dia lagi. Pilihannya adalah menyelamatkan hubungan ini atau mungkin memang Anda harus melepaskannya.

Salah satu cara menyelamatkan hubungan ini adalah dengan membicarakannya. Namun salah satu sinyal Anda harus meninggalkannya adalah ketika dia lebih nekat seperti membully atau menyakiti Anda secara mental dan fisik.
Selanjutnya
« Prev Post
Sebelumnya
Next Post »
Copyright © 2014. Unik Unikin | KA